Antusiasme penonton bola di Indonesia sangat tinggi terbukti dari habisnya tiket laga kandang Timnas Indonesia saat menghadapi Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 25 Maret mendatang. PSSI membuka penjualan tiket Indonesia vs Bahrain pada 4 Maret 2025 dan tiket tersebut terjual habis dalam waktu 10 jam. Akun resmi @TimnasIndonesia di X mengumumkan bahwa tiket sudah habis terjual pada hari yang sama pukul 20.53 WIB.
Meskipun tiket reguler sudah habis terjual, PSSI akan segera mengumumkan penjualan tiket terbatas atau Limited Sales Tickets. Daftar harga tiket Indonesia vs Bahrain variatif tergantung zona tempat duduk. Tiket di atas belum termasuk biaya admin, handling, dan operasional.
Untuk pembelian tiket Indonesia vs Bahrain, penonton dapat menggunakan aplikasi Livin’ By Mandiri atau melalui link bmri.id/timnasmandiri. Garuda ID menjadi syarat wajib bagi penonton yang ingin mendukung timnas Indonesia di stadion. Pastikan untuk memiliki Garuda ID yang bisa didaftarkan melalui website resmi PSSI. Garuda ID tetap diperlukan pada penjualan tiket tambahan Indonesia vs Bahrain ke depan.