Home Berita Bupati Bengkalis Bertandang ke Masjid At Taqwa Desa Bantan Sari dalam Safari...

Bupati Bengkalis Bertandang ke Masjid At Taqwa Desa Bantan Sari dalam Safari Ramadhan

Bupati Bengkalis, Kasmarni, mengajak masyarakat Kecamatan Bantan untuk memaknai bulan penuh berkah ini dengan meningkatkan kualitas dan kuantitas keimanan kepada Allah SWT. Hal tersebut disampaikan Bupati Kasmarni saat Safari Ramadhan di Masjid At Taqwa, Desa Bantan Sari, Kecamatan Bantan, pada Sabtu, 30 Maret 2024.

Selain itu, Bupati juga menyampaikan bahwa di APBD 2024 telah dialokasikan anggaran untuk berbagai program pembangunan di Kecamatan Bantan, seperti peningkatan jalan Bantan Air-Muntai, peningkatan jalan Muntai-Bantan Air, peningkatan jalan Pambang-Teluk Lancar, peningkatan jalan Muntai-Pambang, dan optimalisasi saluran drainase Kecamatan Bantan.

Bupati juga mengingatkan masyarakat agar tidak membuka lahan dan hutan dengan cara membakar karena dapat membahayakan kesehatan, lingkungan, dan diri sendiri. Selain itu, menjelang Ramadhan dan Idul Fitri, Kasmarni mengajak masyarakat untuk menjaga keamanan, kenyamanan, dan kondusifitas di wilayah serta mengingatkan anak-anak untuk tidak terlibat dalam narkoba dan tindak kejahatan lainnya.

Pada acara tersebut, Bupati Kasmarni bersama masyarakat mendengarkan tausiyah agama dari Ketua MUI Kabupaten Bengkalis, Buya H Amrizal, dan Ustadz Risman Hambali serta menyerahkan bantuan kepada fakir miskin dan anak yatim di Kecamatan Bantan. Hadir juga Camat Bantan Rafli Kurniawan, anggota DPRD terpilih dapil Bengkalis-Bantan Bobi Kurniawan, serta para pejabat dan tamu undangan lainnya.

Exit mobile version