Subaru BRZ Super Series 2025 menjadi acara balapan khusus pertama di Indonesia yang berfokus pada mobil BRZ. Acara tersebut diadakan di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, dan terdiri dari empat putaran. Seri pertama dan kedua telah dilaksanakan pada 9-11 Mei, sementara seri ketiga dan keempat dijadwalkan akan berlangsung pada 18-20 Juli. Kompetisi tersebut merupakan bagian dari Mandalika Festival of Speed dan menampilkan GT World Challenge Asia 2025. GT Radial, melalui produk Champiro SX-R, menjadi ban resmi dalam kompetisi ini yang berkolaborasi dengan Max Motorsport. Ban lokal ini telah terbukti mengungguli pesaingnya selama dua seri pertama. Selama dua ronde pertama, kondisi lintasan sangat berbeda dengan cuaca cerah dan hujan deras. Performa ban Champiro SX-R mampu menyelesaikan balapan dengan aman dan kompetitif dalam dua kondisi tersebut. Dalam siaran langsung, juga terlihat para peserta saling beradu dengan intens di kelas masing-masing, menunjukkan kepercayaan tinggi terhadap kendaraan dan ban yang mereka gunakan. GT Radial juga mengucapkan apresiasi kepada seluruh pembalap, tim, dan penyelenggara yang berpartisipasi dalam acara tersebut, serta berkomitmen untuk terus mendukung kemajuan motorsport di Indonesia.