Jakarta Raya –
Dalam waktu dekat, jajaran Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta akan dipanggil oleh Komisi B DPRD DKI terkait polemik penataan jalur sepeda.
“Insya Allah minggu depan akan mulai rapat dan mungkin pemanggilan beberapa mitra yang perlu didengar penjelasannya,” kata anggota Komisi B DPRD DKI M Taufik Zoelkifli kemarin.
Mereka akan membahas mengenai keberlanjutan jalur sepeda. Taufik menyayangkan banyaknya jalur sepeda yang mulai dibongkar. Hal ini karena melibatkan anggaran pembongkaran dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD).
Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, dilaporkan ke Ombudsman DKI pada Rabu, 21 Februari 2024 oleh komunitas pesepeda Bike to Work (B2W) Indonesia atas dugaan malpraktik pengelolaan dan pemeliharaan jalur sepeda di Ibu Kota.
Laporan ke Ombudsman ini merupakan langkah awal dari upaya B2W Indonesia untuk menuntut Pemprov DKI dalam memaksimalkan keamanan para pesepeda.
B2W juga bersiap untuk mengajukan gugatan ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) dengan Heru sebagai terlapor.
Tuntutan gugatan tersebut mencakup permintaan agar Heru menjamin keselamatan pengguna sepeda dan patuh terhadap aturan RDTR dan RTRW yang telah disusun.