Friday, September 20, 2024

Wakil Ketua DPRD M....

Wakil Ketua DPRD sementara M. Arsya Fadillah ikut hadir dalam peresmian Kampung Zakat...

Jadwal Mobil SIM Keliling...

Jumat, 20 September 2024 - 06:00 WIB Jakarta, VIVA – Setiap orang yang mengoperasikan...

Pidato Prabowo Subianto untuk...

Prabowo Subianto, Presiden terpilih dan Ketua Partai Gerindra, memberikan ucapan selamat kepada Partai...

Mengapa RUU Wantimpres dan...

Meskipun tanpa partisipasi publik yang bermakna, revisi Undang-Undang (RUU) Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres)...
HomeBeritaPolres Bintan Berupaya...

Polres Bintan Berupaya Meningkatkan Kamtibmas Jelang Pilkada dan Memperkenalkan Aplikasi Polri Presisi kepada Masyarakat

Nusaperdana.com, Bintan, Kepri – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat serta mendengar langsung aspirasi dari warga, Polsek Bintan Utara Polres Bintan secara rutin menggelar kegiatan Minggu Kasih. Kegiatan tersebut telah menjadi program prioritas Kepolisian Republik Indonesia (Polri) untuk mempererat silaturrahmi dan menjembatani komunikasi antara Kepolisian dengan masyarakat yang bertempat di Desa Lancang Kuning pukul 09.00 WIB pada hari Minggu (11/8/2024).

Polsek Bintan Utara menjadi salah satu bagian yang menggelar forum Minggu Kasih bersama Kecamatan Bintan Utara. Acara tersebut dihadiri oleh personel Polsek Bintan Utara, Tokoh Masyarakat Desa Lancang Kuning, dan masyarakat setempat.

Dalam forum tersebut personel Polsek Bintan Utara memperkenalkan Aplikasi Polri Presisi yang telah diluncurkan oleh Polri dalam upaya memberikan kemudahan berbagai layanan dan informasi dari Kepolisian yang diantaranya seperti Pembuatan SKCK Online, Pembuatan SIM baru dan perpanjangan SIM Online, Layanan Pajak Kendaraan Online, dan sebagainya.

Kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk tetap kerjasama dengan Polsek Bintan Utara dalam menjaga situasi kamtibmas supaya tetap kondusif, dan bila mengetahui tindak kriminal, silahkan hubungi layanan Kepolisian Polres Bintan di nomor 110 atau segera kunjungi Polsek terdekat.

Terus berupaya dalam meningkatkan harmonisasi dan komunikasi yang baik antara Polri dan masyarakat, maka telah dikemas kegiatan serupa dalam bentuk Program Jumat Curhat dan saat ini telah dikembangkan dalam bentuk Program Minggu Kasih.

Sementara itu Polsek Gunung Kijang melaksanakan Minggu Kasih di Bumdes jalan Wisata Bahari kelurahan Kawal Kecamatan Gunung kijang.

Untuk Minggu Kasih Polsek Gunung Kijang menghimbau masyarakat untuk bersama-sama dan bersinergi menjaga Kamtibmas menjelang pelaksanaan Pilkada.

Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo, S.I.K., M.M melalui Kasi Humas Polres Bintan Iptu Missyamsu Alson mengatakan bahwa program Minggu Kasih tersebut hampir sama dengan program Jumat Curhat.

“Untuk Program Minggu Kasih hampir sama dengan Jumat Curhat, Minggu Kasih dilaksanakan pada hari Minggu sedangkan Jumat Curhat dilaksanakan pada hari Jumat”, kata Kasi Humas.

“Tujuan dari pelaksanaan Minggu Kasih dan Jumat Curhat sama, kami menampung aspirasi dan keluhanan masyarakat sehingga Polri bisa membantu mencari jalan keluarnya agar masyarakat bisa terbantu”, jelas Iptu Alson. (Anes)

Semua Berita

Wakil Ketua DPRD M. Arsya Fadillah Menghadiri Acara Peresmian Kampung Zakat di Desa Boncah Mahang

Wakil Ketua DPRD sementara M. Arsya Fadillah ikut hadir dalam peresmian Kampung Zakat Desa Boncah Mahang, Kecamatan Bathin Solapan, di Halaman Masjid Agung Al-Mukminin oleh Bupati Bengkalis Kasmarni, Kamis (19/9/2024). Turut hadir dalam acara tersebut anggota DPRD yang baru dilantik...

Jalan Menuju Kesejahteraan Rakyat, Terus Diperjuangkan

Sekretaris Daerah Provinsi Riau SF Hariyanto menanggapi adanya pihak-pihak yang mengklaim telah mengusulkan rencana pembangunan dan perbaikan jalan di Kota Pekanbaru. Menurutnya, ada pihak-pihak yang ingin mengambil keuntungan dari aksi gesa jalan yang sudah berjalan beberapa bulan terakhir. “Sudahlah, janganlah...

Abdul Wahid, Seorang Pemimpin yang Mengayomi

Nusaperdana.com, Pekanbaru - Bakal Calon Gubernur Abdul Wahid menghadiri kegiatan diskusi kedai kopi bersama komunitas gowes merah putih di kedai kopi aras jl. Hangtuah, Rabu (18/9/24). Komunitas gowes merah putih terdiri dari tokoh-tokoh senior dari berbagai latar belakang, ada pensiunan...

Kategori Berita