Minggu, 10 Desember 2023 – 00:10 WIB
Agam – Calon Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto mengucapkan terima kasih kepada prajurit TNI yang telah berjuang untuk menyelamatkan seorang pendaki dengan cara menggendongnya ke tempat yang aman.
Hal itu disampaikan Menteri Pertahanan RI, Prabowo saat mengunjungi posko tanggap bencana erupsi Gunung Marapi di Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Sabtu, 9 Desember 2023.
“Terima kasih,” kata Prabowo seraya memegang pundak Prada Muhammad Arifin.
Prada Arifin merupakan anggota Yonif 131 Braja Sakti, Payakumbuh, Sumatera Barat. Ia menyelamatkan Zhafirah Zahrim Febrina (18), mahasiswa pendaki Gunung Marapi, dengan cara menggendongnya hingga sampai ke lokasi yang aman.
Arifin menjelaskan bahwa proses evakuasi dimulai sejak pukul 11 malam waktu setempat pasca erupsi. Ia menyusuri medan bersama 7 anggota lainnya dan 4 warga sipil.